MAPAMDALUB PERPAMSI PAPUA DAN PAPUA BARAT
Sabtu, (04/08) yang lalu Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia (PERPAMSI), Wilayah Papua dan Papua Barat, baru saja melaksanakan Musyawarah Perusahaan Daerah Air Minum Daerah Luar Biasa (MAPAMDALUB) bertempat di Hotel Sahid Papua, Entrop Jayapura, adapun tujuan Musyawarah ini adalah untuk memilih Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) yang baru, hal ini perlu dilakukan sesuai dengan amanat AD/ART PERPAMSI, dimana seseorang Pengurus tidak di perbolehkan untuk rangkap jabatan, demikian yang di ungkapkan oleh Ketua Umum PERPAMSI Erlan Hidayat, SE, Ak dalam sambutan pembukaan MAPAMDALUB.
Pengurus DPD PERPAMSI Papua dan Papua Barat sebelumnya di Ketuai oleh Direktur Utama PDAM Jayapura, H. Entis Sutisna, SE, MM, selama kurang lebih 6 Bulan, yang kemudian diangkat sebagai Ketua Departemen Standarisasi / Sertifikasi Pengurus Pusat Perpamsi Antar Waktu Periode tahun 2018 – 2021 menggantikan Ketua Departemen yang lama Abdul M. Petonengan, SE, sesuai dengan Surat Keputusan Nomor 027/SKEP-PP/V/2018 tanggal 25 Mei 2018. Untuk mengisi posisi Ketua yang ditinggalkan maka perlu di adakan Musyawarah Daerah.
Dalam MAPAMDALUB yang di hadiri oleh utusan 8 PDAM se Papua dan Papua Barat, minus PDAM Kabupaten Fak-Fak, tersebut akhirnya secara bulat memilih Bastian Kapisa yang saat ini menjabat sebagai Direktur Teknik PDAM Jayapura sebagai Ketua DPD PERPAMSI Papua dan PAPUA Barat Antar Waktu Periode 2018-2022, Sekretaris dipercayakan kepada Paruntungan Pakpahan, SE (PDAM Jayapura) dan Bendahara ditunjuk Katerina Rappar, S.Sos, Msi (Dirut PDAM Merauke) dan beberapa Kepala Bidang yang merupakan jajaran Direksi di PDAM yang ada di Papua dan Papua Barat.
Dengan terpilihnya pengurus baru PERPAMSI DPD Papua dan Papua Barat ini, diharapkan mampu mengemban tugas dengan baik dan dapat melanjutkan Program Kerja yang sudah di sepakati, serta dapat menjadi jembatan bagi PDAM-PDAM di daerah dengan PERPAMSI Pusat, hal ini seperti yang diharapkan oleh Ketua DPD yang lama H. Entis Sutisna, SE, MM di sela-sela acara penutupan tersebut. (Soet)